Masih muda tapi sudah sering lupa. Apakah kamu juga mengalaminya? Kondisi ini bisa terjadi pada siapa saja dan ada banyak anak muda yang ternyata mengalami masalah serupa. Yuk, cari tahu apa saja sebenarnya hal yang menyebabkan kamu jadi sering sekali lupa padahal usia masih muda dan bagaimana cara tepat untuk mengatasinya.

Penyebab Sering Lupa

Meskipun masih muda, kamu memang bisa memiliki keterbatasan daya ingat. Hal ini sebenarnya wajar karena kamu memang manusia biasa. Tapi harus diwaspadai kalau kamu jadi sering sekali lupa dan daya ingat benar-benar menurun drastis. Berikut ini beberapa faktor yang bisa jadi pemicu kondisi tersebut.

1. Gangguan Emosi atau Psikis

Kemampuan mengingat seseorang berhubungan erat dengan kondisi emosi atau psikis yang dimiliki. Jika kamu dalam kondisi dimana emosi tidak stabil maka bisa jadi daya ingatmu akan menurun. Misalnya saja saat kamu stres sehingga tidak bisa berpikir dan mengingat sesuai dengan benar. 

Stres dan gangguan kecemasan yang memengaruhi emosi juga bisa membuat kamu kesulitan untuk menerima informasi. Kamu jadi merasa kesulitan untuk fokus sehingga daya ingat juga akan menurun. Lebih baik kamu fokus mengatasi gangguan emosi terlebih dahulu. Kelola stres dengan baik agar daya ingatmu kembali tajam seperti semula. 

2. Kurang Tidur

Gangguan daya ingat juga bisa dipicu oleh kurangnya waktu tidur. Ini jadi salah satu masalah yang dialami sebagian besar anak muda saat ini. Mereka terlalu sibuk sampai kurang waktu untuk tidur. Selain itu masalah ini juga bisa dipicu oleh penggunaan gadget yang berlebihan sampai membuat anak muda sering mengalami insomnia. 

Menurut Penelitian dari sleepfoundation menunjukkan bahwa tidur yang cukup sangat penting untuk konsolidasi memori, dan anak-anak juga mengalami peningkatan konsolidasi memori setelah tidur malam yang baik sehingga berdampak pada penurunan performa dan kemampuan mengingat di masa depan.

Kurang tidur bisa memicu masalah-masalah lain seperti kecemasan dan mood swing. Hal ini akan menurunkan kemampuan otak dalam berkonsentrasi. Kemampuan untuk mengingat sesuai juga bisa menurun jadi kamu akan merasa sering melupakan sesuatu bahkan hal-hal yang ada di dekatmu sekalipun. 

3. Konsumsi Obat Tertentu

Jika kamu dalam kondisi dimana harus mengonsumsi obat-obatan tertentu, maka bisa saja muncul efek samping berupa penurunan daya ingat. Ada beberapa jenis obat yang memang bisa memengaruhi daya ingat. Khususnya obat-obatan antidepresan dan antihistamin. Sebaiknya konsultasikan pada dokter jika memang konsumsi obat-obatan tersebut memengaruhi daya ingatmu. 

4. Kurang Vitamin B12

Salah satu hal yang ternyata juga bisa menyebabkan kemampuan daya ingat menurun adalah kurang vitamin B12. Vitamin ini punya peran yang sangat penting dalam memelihara kesehatan sel saraf. Selain itu vitamin ini juga akan memberikan pengaruh besar bagi kesehatan otak. Jadi saat tubuhmu kekurangan vitamin B12, maka kemampuan otak juga akan menurun. 

Ada penelitian yang membuktikan bahwa kekurangan vitamin B12 bisa menyebabkan daya ingat seseorang menurun. Bahkan pada beberapa kasus, kondisi ini bisa memicu terjadinya amnesia. Itulah mengapa sangat penting untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh terutama untuk jenis-jenis vitamin yang dibutuhkan oleh otak. 

5. Gangguan Kesehatan Tertentu

Beberapa orang mengalami penyakit pikun atau sering lupa karena memang punya gangguan kesehatan tertentu. Ada beberapa jenis penyakit yang memang diketahui bisa menyebabkan penurunan daya ingat. Orang yang menderita penyakit-penyakit tersebut kemudian akan merasa memorinya melemah dari waktu ke waktu. 

Beberapa jenis penyakit yang dimaksud seperti tumor otak, infeksi pada otak, gangguan hati, penyakit tiroid, cedera kepala, dan masih banyak lagi. Tentunya beragam jenis penyakit yang berhubungan dengan otak pasti akan berpengaruh pada penurunan fungsi daya ingat seseorang. 

Baca Juga : Alami Hal Ini? Mungkin Kamu Mengidap Gangguan Kecemasan!

Cara Mengatasi

Lalu apa yang bisa dilakukan agar kamu tidak sering melupakan sesuatu? Selagi masih muda, kamu bisa melakukan banyak hal untuk mencegah gangguan daya ingat tersebut berkembang semakin parah. Berikut ini beberapa cara mengatasi sering lupa yang dapat kamu lakukan:

1. Terapkan Pola Makan Sehat

Pertama-tama, kamu bisa menerapkan pola makan sehat karena bagaimanapun juga kemampuan otak dipengaruhi oleh nutrisi yang kamu makan. Jika asupan nutrisi pada tubuhmu tidak lengkap, maka kemampuan otak juga bisa menurun. Jadi cobalah untuk mengubah pola diet lebih sehat lagi dan bila perlu konsumsi suplemen secara rutin demi menjaga kesehatan otak. 

2. Lakukan Meditasi

Tadi disebutkan kalau salah satu penyebab penurunan daya ingat di usia muda adalah stres. Jadi salah satu untuk mengatasi masalah ini adalah dengan mengelola emosi dan stres sebaik mungkin. Kamu bisa melakukan meditasi secara rutin untuk membantu menjaga mental dan psikis tetap sehat. Meditasi akan membuat kamu tidak mudah stres dan jadi lebih tenang setiap saat. 

3. Pastikan Cukup Tidur

Istirahat sangat penting bagi tubuhmu. Istirahat yang cukup akan membantu memelihara kesehatan otak dan mencegah terjadinya penurunan daya ingat. Paling tidak kamu harus tidur selama 7 hingga 8 jam agar kesehatan otak selalu terjaga. Jangan lupa, selain harus tidur cukup kamu juga harus memiliki tidur yang berkualitas supaya tubuh benar-benar beristirahat. 

4. Minum Air Putih Sesuai Kebutuhan

Saat tubuhmu kekurangan cairan, maka kinerja otak juga akan menurun. Tidak heran jika orang yang dehidrasi biasanya akan kesulitan untuk mengingat sesuatu. Jadi pastikan kamu selalu minum air putih yang cukup setiap hari. Sesuaikan banyaknya air putih dengan kebutuhan tubuh agar kamu tidak mengalami dehidrasi. 

Sering lupa di usia muda bisa terjadi karena banyak faktor. Pastikan kamu selalu memelihara kesehatan tubuh dengan baik agar fungsi otak juga tetap terjaga secara optimal. Jangan lupa, kamu juga harus mempersiapkan asuransi kesehatan sejak dini. Pilihlah asuransi kesehatan Generali untuk memberi perlindungan optimal bagi tubuhmu di masa depan. 

Baca Juga : Pola Hidup Sehat: Inilah 10 Cara Menerapkan Pola Hidup Sehat yang Baik dan Benar!

Sumber:

  • Hardiantoro, Alinda. (2022, September 16). Sering Lupa? Ini Cara Meningkatkan Daya Ingat. Diakses pada tanggal 16 April 2023 melalui https://www.kompas.com/tren/read/2022/09/16/110500565/sering-lupa-ini-cara-meningkatkan-daya-ingat?page=all.
  • Fiona, Dresyamaya. (2023, Februari 17). Penyebab Sering Lupa dan Tak Fokus, Atasi dengan 6 Cara Ini! Diakses pada tanggal 16 April 2023 melalui https://www.orami.co.id/magazine/sering-lupa.
  • Fadila, Ihda. (2022, Juli 14). Berbagai Penyebab Anda Mudah Lupa serta Cara Mengatasinya. Diakses pada tanggal 16 April 2023 melalui https://hellosehat.com/saraf/penyebab-sering-lupa/.
Share
love this article :