Ajang Piala Dunia 2022 tak terasa hanya tinggal menghitung bulan. Namun, untuk Kamu penggemar setia cabang olahraga ini, menonton langsung adalah pilihan yang tepat. Sesuai rencana, Piala Dunia 2022 akan diselenggarakan di Qatar, berminat nonton secara langsung? Lalu, apa saja persiapan yang harus dilakukan untuk pergi ke Qatar dan bagaimana cara mengelola segala aspek kesiapan tersebut? Simak persiapannya di sini.
Pastikan Kesiapan Finansial
Persiapan finansial adalah hal yang penting dan utama. Kesiapan ini tidak hanya seputar anggaran atau budget saja. Keseluruhan biaya butuh diperhatikan agar bisa direncanakan dengan matang. Terdapat beberapa faktor pendukung yang harus Kamu perhatikan.
-
Tentukan Budget
Langkah pertama yang harus Kamu lakukan adalah menentukan budget yang tepat. Tidak hanya biaya transportasi, tetapi juga biaya akomodasi, serta paket wisata stadion dan tiket nonton pertandingan tim sepak bola di Piala Dunia 2022 favoritmu. Temukan informasi sebanyak mungkin dengan menelusuri forum penggemar sepak bola dan jangan sungkan dalam mengajukan pertanyaan.
Sesuaikan juga dengan kemampuanmu agar bisa melakukan survey akomodasi sesuai dompet. Misalnya, pilih hotel yang tidak terlalu mahal, jarak penginapan, dan harga makanan di sana. Penting juga untuk memperkirakan budget agar tidak terlalu pas-pasan untuk menghindari kejadian tak terduga.
-
Buka Tabungan Khusus
Bukalah rekening khusus untuk menabung gaji bulanan mu. Siapkan dana perjalanan Kamu di tabungan untuk liburan. Jangan sampai tercampur dengan dana lain. Kamu perlu membuka rekening ke bank dan konsultasikan juga mengenai jenis tabungan terbaik untuk rencana ini.
Penting juga menentukan jumlah minimum yang perlu Kamu simpan di setiap bulan. Jika ada penghasilan dan pemasukan lain dari rekening utamamu, segera transfer uang tersebut ke rekening khusus agar target cepat tercapai. Biasakan tidak menunda pemindahan uang tersebut agar tidak keburu terpakai.
-
Perkirakan Harga Tiket
Belum ada pengumuman resmi untuk harga tiket Piala Dunia 2022. Jadi Kamu harus menunggu pengumuman resmi dari harga tiketnya. Sebagai perbandingan dan survey, tiket untuk FIFA di Rusia tahun 2018 lalu dihargai antara Rp286.000 sampai Rp147.000.000.
Tiket piala dunia biasanya dibagi menjadi empat kategori dengan empat rentang harga yang berbeda. Perbedaan kurs dan peningkatan harga bisa saja terjadi. Coba mulai perhitungkan dengan mengira-ngira namun berdasarkan sumber data yang valid.
-
Lakukan Investasi
Sebagaimana Piala Dunia 2022 akan diselenggarakan di Qatar, berminat nonton secara langsung pasti membutuhkan banyak dana. Terkadang, tabungan saja masih belum cukup apalagi jika kesempatan ini sekalian Kamu manfaatkan untuk traveling.
Sekarang mari kita hitung jumlah uang yang perlu Kamu hemat untuk bisa ke Qatar. Sebagai masukan, pilihlah penyedia tabungan investasi yang memberikan return tahunan hingga 13,22%. Hal ini akan melindungi tabunganmu dari resiko inflasi 7% hingga 8% per tahun.
-
Strategi Menabung
Biaya ke luar negeri bisa dibilang cukup mahal. Untuk itu, mengatur keuangan sangat penting untuk merencanakan perjalanan ke luar negeri. Beberapa cara yang bisa menjadi strategi menabungmu adalah:
-
Disiplin memindahkan dana pemasukan ke tabungan liburan.
-
Sisihkan setidaknya 10% dari gaji bulanan.
-
Belanjakan uang untuk kebutuhan dan biasakan menghemat.
-
Jadikan tabungan liburan sebagai prioritas sampai target terpenuhi.
-
Pilih tabungan investasi yang paling sesuai untuk penghematan dan budget seperti deposito, P2P lending, maupun reksa dana.
-
Manfaatkan promo dan diskon untuk membeli barang maupun kebutuhan lainnya.
Siapkan Dokumen Perjalanan
Siapkan dokumen perjalanan yang diperlukan untuk pergi ke Qatar seperti paspor, visa dan tiket pesawat. Semuanya harus tersedia sebelum hari sebelum keberangkatan. Paspor harus masih aktif paling lambat 6 bulan sebelum masa berlakunya habis. Jika dokumen Kamu ada yang melewati masa berlakunya, Kamu bisa-bisa didenda.
Ambil Cuti dari Jauh Hari
Karena piala dunia sudah memiliki jadwal, ajukan cuti sejak jauh hari. Pastikan Kamu memiliki jatah cuti yang cukup. Kabari juga rekan kerjamu agar mereka mempersiapkan hal-hal yang dibutuhkan selagi melakukan pekerjaan tanpamu. Jangan lupa selesaikan juga seluruh pekerjaan saat sudah mendekati waktu cuti untuk menghindari lembur mendadak atau malah pekerjaan yang tidak selesai.
Pikirkan Akses Internet
Hidup rasanya sangat hampa tanpa akses internet, terlebih jika Kamu di luar negeri. Akses internet bukan hanya untuk update sosmed tapi juga untuk memperoleh informasi. Navigasi jalan, perkiraan jadwal pertandingan, akses sehari-hari, semuanya membutuhkan internet. Pikirkan apakah Kamu harus membawa modem, menyewa wifi, atau menggunakan jaringan pribadi.
Piala Dunia 2022 akan diselenggarakan di Qatar, berminat nonton secara langsung? Yuk persiapkan tabungan mulai dari sekarang. Persiapkan dirimu sebaik mungkin. Rencanakan perjalanan dengan matang agar Kamu bisa fokus mendukung tim unggulan di piala dunia.