Merawat kecantikan dan kemudaan kulit sangat penting, apalagi saat kita sudah menginjak usia di atas 40 dan 50 tahun. Ini beberapa tips untuk merawat kulit wajah supaya tetap sehat, kencang dan awet muda!
Kulit bebas jerawat dengan gaya hidup sehat
Jerawat merupakan problem kulit yang paling umum dijumpai oleh kita semua. Meski biasanya muncul di usia remaja, saat kita menua, jerawat ataupun komedo juga bisa tetap muncul kapan saja karena pengaruh hormon. Supaya kulit selalu bebas jerawat, gaya hidup sehat merupakan hal terpenting yang harus kita terapkan. Apa saja sih yang harus kita lakukan?
Diet rendah gula dan tinggi protein serta lemak baik
Kita adalah cerminan makanan yang kita santap setiap hari. Untuk mendapatkan kulit yang lebih cerah, lembut dan kenyal serta bebas jerawat, kurangi konsumsi karbohidrat dan gula berlebihan, dan perbanyaklah makanan yang mengandung protein serta lemak baik seperti alpukat, minyak zaitun, ikan salmon, biji-bijian seperti biji flax dan biji chia, serta kacang almond dan pecan. Ganti asupan karbo olahan seperti nasi putih dan roti manis dengan karbo kompleks yang tinggi serat seperti nasi merah, sayuran hijau dan quinoa. Rajin mengikuti pola makan ala Mediterania ini akan membantu mencukupi asupan antioksidan dan asam lemak omega 3, yang dibutuhkan tubuh untuk memperbaiki kulit, membuat aliran darah semakin lancar dan menjaga keelastisan kulit.
Cukup tidur
Tidur yang cukup, minimal 7 sampai 9 jam sehari, juga merupakan salah satu kunci kesehatan - termasuk menjaga keawetmudaan kulit kita. Jadi, stop begadang, ya!
Minum banyak air putih
Karena komposisi tubuh manusia sendiri terdiri dari 60% air, peran air putih sangat penting dalam hidup sehari-hari. Cukupi standar minimum 2 hingga 3 liter asupan air putih setiap hari untuk mencegah kulit kering.
Rajin olahraga
Mens sana in corpore sano. Selalu aktif berolahraga minimal 3-4 kali seminggu selama 1 jam membantu perbaikan sirkulasi darah dan merangsang hormon pertumbuhan untuk selalu aktif. Nah, bila kita sudah dewasa dan tidak lagi dalam masa pertumbuhan, hormon ini gunanya untuk memperbaiki sel-sel dan jaringan tubuh yang rusak dari dalam, contohnya kulit dan rambut. Maka, tak heran kebanyakan atlit memiliki penampilan menarik dengan rambut dan kulit yang terawat dengan baik. Nah, biarpun kita bukan atlit, kita juga bisa mulai rajin berolahraga supaya kesehatan tubuh dan kulit tetap terjaga!
Perawatan kulit
Setelah urusan jerawat selesai dibereskan, berikutnya kita akan membahas perawatan ekstra apa yang dibutuhkan kulit supaya selalu kencang dan awet muda.
Eksfoliasi
Eksfoliasi itu apa sih? Gampangnya, eksfoliasi adalah proses pengelupasan sel kulit mati dari permukaan kulit. Saat kita bertambah usia, kemampuan kulit kita untuk mengelupaskan sendiri sel kulit mati dari permukaan kulit semakin menurun. Makanya, eksfoliasi adalah kunci untuk mendapatkan kulit wajah yang bersih dan sehat. Pilih produk perawatan kulit yang juga mengandung zat yang membantu sel kulit mati untuk mengelupas sempurna, sehingga produksi kolagen dapat terstimulasi dengan baik - hasilnya, kulit akan jadi lebih lembut, sehat dan glowing!
Rajin bersihkan muka
Bersihkan muka dua kali sehari, setelah mandi pagi dan saat menghapus make up setelah mandi sore atau sebelum tidur malam hari. Supaya kulit tetap lembab, hindari penggunaan pembersih wajah yang mengandung alkohol dan bisa menyebabkan kulit kering.
Pelembab
Produksi minyak alami menurun saat usia kulit bertambah. Ini artinya, seiring bertambahnya umur, kulit kita pun akan semakin kering. Pelembab penting digunakan sejak dini, tapi dengan semakin bertambahnya usia, semakin penting pula memilih jenis pelembab yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan kulit di umur kita, supaya datangnya keriput dapat ditunda selama mungkin dan wajah kita juga selalu tampak awet muda. Pilihlah produk perawatan kulit yang mengandung biotin, Vitamin C, E dan K, retinol serta yang dilengkapi stem cell tumbuhan.
Ikuti berbagai tips Generali seputar hidup sehat dan bahagia, lewat artikel-artikel berikutnya:
Panjang umur, tetap sehat dan awet muda lewat asupan nutrisi yang sesuai untuk DNA-mu!
Penting diperhatikan: kesehatan seluruh keluarga
Asuransi Kesehatan seperti apakah yang kita butuhkan?
Meja kerja ergonomis untuk karyawan yang lebih sehat dan produktif