Anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan membutuhkan berbagai jenis vitamin dan mineral untuk membantu mereka berkembang sehat dan pesat. Kadang, sulit bagi orangtua untuk memasukkan zat-zat penting ini ke dalam asupan makanan sehari-hari, apalagi bila anak susah makan.

Dengan memberikan asupan vitamin dan mineral yang cukup, anak-anak pun dapat terhindar dari penyakit yang umum menyerang saat cuaca tidak bagus, seperti batuk, pilek dan demam.

Salah satu siasat untuk membuat anak mau menyantap makanan bernutrisi baik adalah dengan memilih makanan yang berwarna-warni dan punya rasa manis di lidah. Dan bila masih sulit, maka terkadang suplemen makanan bisa jadi bantuan - ingat saja untuk selalu memilih suplemen vitamin khusus anak-anak dan bukan dosis orang dewasa.

Kalsium: Mineral terpenting untuk memperkuat pertumbuhan tulang dan gigi. Semua anak membutuhkan kalsium sejak dini. Kalsium bisa diperoleh dari susu, keju dan ikan-ikan bertulang seperti sarden.

Vitamin D: Pelindung dari penyakit di kemudian hari, vitamin ini juga bekerja bersama-sama dengan kalsium untuk membangun tulang yang sehat serta kekebalan tubuh yang baik. Vitamin D bisa didapat dari sereal sarapan dan susu, tapi juga dari sayur-sayuran berdaun hijau, ikan salmon dan kuning telur. Selain itu, tubuh dapat memproduksi Vitamin D lewat bantuan paparan sinar matahari pagi.

Vitamin B Kompleks: Vitamin B Kompleks membantu tubuh melakukan banyak hal yang bermanfaat bagi pertumbuhan, mulai dari mendorong kesehatan sistem saraf, mengoptimalkan kinerja sistem pencernaan dan menjadi sumber energi. Vitamin B Kompleks bisa didapat dari telur, alpukat, jeruk, buah lemon dan dengan bantuan suplemen Vitamin B Kompleks.

Zat Besi: Membangun otot yang kuat, melancarkan peredarah sel darah merah dan membuat kita selalu bertenaga, zat besi sangat penting terutama untuk anak perempuan di usia remaja. Makanan yang banyak mengandung zat besi antara lain adalah hati ayam, daging sapi dan kambing, sayur-sayuran berdaun hijau serta kacang merah.

Vitamin C: Meningkatkan daya serap zat besi, memperbaiki jaringan tubuh yang rusak dan membentengi tubuh dari serangan penyakit, Vitamin C mudah didapat lewat buah-buahan dan sayur mayur, seperti jeruk, stroberi, paprika dan brokoli.

Yang terpenting, selalu berkonsultasi dengan dokter anak bila ada keluhan, terutama untuk anak yang punya kegiatan cukup padat di sekolah.

 

Bahagiakan keluargamu, jaga agar orang-orang tersayang selalu dalam keadaan sehat dengan mengikuti saran-saran expert kami seputar gaya hidup sehat. Mulai dari resep-resep sarapan sehat hingga cara untuk dapat tidur lebih nyenyak, semua ada disini!

 

Vitamin dan suplemen untuk menangkal virus

Penting untuk kita orangtua: waspada benturan kepala pada anak

Penting untuk orangtua! Tips simpel untuk aman berkendaraan bersama bayi dan balita

Share
love this article :