Kanker menjadi salah satu jenis penyakit mematikan yang ditakuti oleh semua orang di dunia ini. Setiap orang punya risiko yang sama untuk mengidap penyakit kanker. Itulah mengapa penting sekali bagi kita untuk mengenali tanda-tanda penyakit kanker dan cara diagnosanya. Ini bisa membantu kita mengambil langkah pencegahan atau mendapatkan pertolongan sedini mungkin agar terbebas dari kanker. 

Tanda-Tanda Penyakit Kanker

Pada dasarnya ada banyak jenis penyakit kanker yang bisa menyerang manusia. Setiap jenis kanker akan menunjukkan gejala atau tanda yang berbeda. Namun memang ada beberapa tanda yang akan muncul pada jenis kanker secara umum. Berikut ini beberapa tanda kanker yang wajib diwaspadai.

Baca Juga : Enam jenis penyakit kanker yang paling umum menyerang wanita

1. Lelah Berlebihan

Umumnya penderita kanker akan mengalami gejala berupa rasa lelah yang muncul secara berlebihan. Hal ini terjadi karena sel-sel kanker akan memakai sebagian besar nutrisi di dalam tubuh agar bisa berkembang. Akibatnya, tubuh jadi tidak punya energi dan merasa selalu lemas. 

2. Perubahan Kondisi Kulit

Kanker juga bisa menimbulkan adanya perubahan pada kulit. Biasanya muncul tahi lalat yang bentuknya berubah jadi asimetris. Kemudian tahi lalat tersebut akan memiliki tepi yang tidak beraturan dan bisa berubah warna bahkan bertambah besar. Selain itu kulit juga bisa jadi mengalami hiperpigmentasi dan muncul bercak hitam atau ruam. 

3. Muncul Benjolan

Biasanya gejala kanker yang paling umum adalah muncul benjolan. Apalagi jika benjolan tersebut terus membesar dan terasa keras. Ini bisa menjadi gejala awal penyakit kanker dan sebaiknya segera diperiksakan ke dokter. 

4. Penurunan Berat Badan

Gejala lain yang muncul pada penderita kanker adalah penurunan berat badan. Menurut American Cancer Society penurunan berat badan masif sekitar 4-5 kg dalam waktu yang cepat bisa menjadi tanda kanker tertentu di dalam tubuh. Biasanya penurunan berat badan akan terjadi secara drastis. Ini disebabkan oleh serangan dari sel-sel kanker yang menggerogoti sel-sel tubuh lainnya.

5. Demam

Secara logika, demam merupakan sebuah reaksi alami tubuh ketika ada infeksi. Hal ini juga berlaku pada kondisi kanker. Orang yang mengalami kanker bisa menunjukkan gejala demam sebagai salah satu respon daya tahan tubuh. 

6. Terjadi Perdarahan

Orang yang menderita kanker juga bisa mengalami perdarahan sebagai gejala awal. Hal ini biasa terjadi pada jenis penyakit kanker usus dan kanker anus yang memicu perdarahan saat buang air besar. Pada beberapa jenis kasus, perdarahan bisa terjadi di bagian organ dalam dan tidak bisa terdeteksi. Biasanya akan muncul saat batuk atau muntah. 

Selain melihat gejala-gejala tadi, diagnosis kanker juga harus dilakukan lewat pemeriksaan medis oleh dokter. Dokter biasanya juga akan melakukan pemeriksaan laboratorium untuk memastikan adanya perkembangan sel kanker di dalam tubuh.  

Perawatan Kanker: Pilihan Terapi dan Biayanya

Saat ini teknologi di bidang kesehatan dan kedokteran memang sudah mengalami kemajuan pesat. Pengobatan kanker semakin maju dan kemungkinan sembuh bagi penderita cukup besar. Ada beberapa metode perawatan yang biasanya akan direkomendasikan bagi pasien kanker tergantung kondisi masing-masing. Berikut ini beberapa pilihan terapi perawatan kanker dan biaya yang dibutuhkan:

1. Kemoterapi

Pengobatan kemoterapi merupakan pilihan yang sangat populer bagi para pasien kanker di seluruh dunia. Kemoterapi merupakan metode pengobatan kanker yang memakai zat kimia untuk memberantas semua sel abnormal atau sel kanker di dalam tubuh. 

Namun, perlu diketahui bahwa kemoterapi ini biasanya direkomendasikan apabila sel kanker sudah menyebar ke semua bagian tubuh. Jadi kemoterapi itu sendiri tidak bisa berfokus di satu organ tubuh saja namun ke semua bagian. Biayanya sangat bervariasi mulai dari Rp1 jutaan sampai Rp7 jutaan untuk sekali proses kemoterapi. 

2. Operasi

Prosedur pengobatan ini dilakukan untuk mengangkat atau menghilangkan sel kanker yang menyerang tubuh. Biasanya akan direkomendasikan untuk jenis kanker stadium awal yang belum menyebar. Biayanya cukup bervariasi mulai di bawah Rp10 juta sampai ratusan juta rupiah. 

3. Radioterapi

Proses radioterapi juga umum digunakan untuk membantu proses penyembuhan pasien kanker. Ini merupakan teknik pengobatan yang memakai paparan radiasi tingkat tinggi agar sel kanker bisa mati. Pengobatan ini hanya dilakukan pada pasien yang kankernya belum menyebar. Biayanya berkisar di angka Rp1-2 jutaan untuk satu kali tindakan dan rata-rata akan membutuhkan 30 kali tindakan. 

4. Terapi Hormon

Berikutnya ada terapi hormon yang umum diberikan kepada pasien dengan penyakit kanker payudara dan kanker prostat. Tujuannya untuk menghambat produksi hormon tertentu yang bisa menyebabkan pertumbuhan sel kanker. Rata-rata biaya untuk terapi hormon adalah Rp30 hingga 70 jutaan. 

5. Terapi Target

Ada pula terapi target yang menggunakan beberapa jenis obat tertentu agar pertumbuhan dan perkembangan sel kanker bisa berhenti. Terapi ini diharapkan lebih efektif dibandingkan kemoterapi dan radioterapi. Tujuannya tidak hanya membunuh sel kanker tetapi juga menjaga sel-sel sehat lainnya yang ada di dalam tubuh. Biaya terapi target untuk pasien kanker berkisar di angka Rp20-80 jutaan. 

Secara umum memang biaya perawatan dan terapi pasien kanker tidaklah murah. Itulah mengapa penting sekali untuk memiliki asuransi kesehatan sedini mungkin. Lebih bagus lagi jika bisa mempersiapkan asuransi kesehatan dan perlindungan untuk penderita kanker. Penyakit ini bisa menyerang siapa saja dan dampaknya pun tidak main-main. 

Semakin dini perawatan dan pengobatan pada pasien kanker maka akan semakin besar peluang kesembuhannya. Jika sudah ada asuransi kesehatan yang melindungi pasien dengan penyakit kanker, maka perawatan dan pengobatan tadi akan lebih mudah untuk diakses. 

Sekarang kamu sudah mengenali tanda-tanda penyakit kanker dan cara diagnosanya. Perawatan dan pengobatan kanker memang tidak mudah. Biaya yang dikeluarkan dari terapi demi terapi tentu bisa menggerus tabungan dan menggoyahkan stabilitas finansialmu. Cegah hal itu terjadi dengan asuransi kesehatan yang tepercaya seperti Generali Indonesia. Gunakan asuransi kesehatan Generali Indonesia untuk melindungi kesehatanmu di masa yang akan datang. 

Baca Juga : Inilah 5 Jenis Kanker yang Paling Banyak Menyerang Rakyat Indonesia

Sumber:

  • PFI Mega Life. (2021, Maret 16). 10 Fakta Biaya Pengobatan Kanker yang Membuat Tercengang. Diakses pada tanggal 16 April 2023 melalui https://pfimegalife.co.id/literasi-keuangan/fakta-biaya-pengobatan-kanker.
  • Hardiantoro, A. (2023, Maret 02). 13 Gejala Kanker yang Sering Diabaikan. Diakses pada tanggal 16 April 2023 melalui https://www.kompas.com/tren/read/2023/02/03/081500765/13-gejala-kanker-yang-sering-diabaikan?page=all.
  • Purwoko, Satria Aji. (2022, Maret 18). 12 Gejala Kanker yang Perlu Anda Waspadai Sedini Mungkin. Diakses pada tanggal 16 April 2023 melalui https://hellosehat.com/kanker/gejala-kanker/.
Share
love this article :