Bekerja dan memiliki penghasilan sendiri tentunya dapat menimbulkan rasa bangga bagi banyak orang. Apalagi ketika kamu memutuskan untuk menggunakannya untuk kesenangan sendiri. Terkadang, ada dorongan dalam diri kamu untuk menggunakan penghasilan kamu dengan embel-embel self reward atau upaya menghadiahi diri sendiri setelah bekerja keras.

Self reward ini memang menjadi hal yang dapat kamu lakukan sesekali sebagai bentuk mengapresiasi diri sendiri dan juga untuk menumbuhkan rasa semangat untuk bekerja lebih giat. Hal yang dapat kamu lakukan sebelum menggunakan uang kamu adalah untuk melakukan pertimbangan penuh, apakah barang yang akan kamu beli memang kamu kebutuhan kamu atau hanya sekedar keinginan.

Mengatur finansial pribadi menjadi salah satu hal yang cukup penting untuk dilakukan. Terkadang cara mengatur keuangan ini dapat berbeda-beda pada setiap orang. Salah satu yang bisa kamu lakukan yaitu untuk menahan keinginan untuk menghamburkan uang untuk hal yang tidak penting. Lalu, bagaimana cara menahan keinginan untuk menghabiskan uang? Simak ulasannya di sini!

  1. Jangan menjadikan belanja yang berlebihan sebagai hiburan atau jalan keluar

Seperti yang sudah disebutkan di atas, self reward terkadang menjadi alasan kamu untuk menghamburkan uang hasil dari kerja. Memang wajar memiliki keinginan untuk mengapresiasi diri sendiri, tetapi jika dilakukan berlebihan akan berdampak buruk bagi kamu. 

Maka dari itu, kamu bisa membatasi kegiatan self reward. Misalnya, dalam satu bulan, kamu hanya bisa belanja maksimal dua kali. Dengan batas yang ditetapkan ini dapat memicu perasaan lebih hati-hati sebelum menggunakan uang.

Selain sebagai self reward, ada juga beberapa orang yang kerap melakukan stress shopping atau belanja dalam keadaan stress atau tertekan dan menjadikan belanja sebagai jalan keluarnya. Selama hal ini efektif dan masih bisa kamu kontrol, tentu kamu dapat terus melanjutkannya. 

Tetapi jika tidak terkontrol, hal ini akan membawa dampak yang buruk untuk kamu. Selain uang kamu akan habis dengan cepat, kamu juga akan menimbun barang-barang yang sebenarnya tidak kamu perlukan. 

Dalam kasus stress shopping, usahakan untuk cari alternatif lain dalam menghilangkan rasa stres yang kamu alami. Kamu bisa mencoba menyalurkannya dengan berolahraga, menonton film, atau sekedar mendengarkan musik di kamar.

  1. Setelah menerima penghasilan, langsung sisihkan sebagiannya untuk ditabung

Jika belum terbiasa, menabung dapat menjadi hal yang cukup sulit untuk dilakukan secara rutin. Ketika kamu baru mau memulai untuk mencoba menabung, terkadang akan muncul rasa khawatir jika kamu tiba-tiba membutuhkan uang untuk keperluan kamu. 

Perasaan ini pun yang akhirnya mencegah kamu untuk menabung. Untuk itu, kamu bisa mengubah mindset kamu dari yang khawatir membutuhkan uang tiba-tiba menjadi khawatir jika uang kamu akan habis dengan sia-sia. Dengan menabung, kamu akan terhindar dari membeli barang-barang yang tidak begitu penting. 

Sebelum menabung, kamu juga bisa menetapkan goal atau tujuan yang ingin kamu capai saat tabungan kamu sudah terkumpul. Tujuan ini dapat menjadi motivasi agar kamu menabung lebih giat dan teratur. Tujuan yang bisa kamu tetapkan ini dapat dari hal kecil seperti makan enak di akhir pekan, untuk liburan singkat, atau tujuan yang besar seperti membeli mobil atau rumah.

  1. Hindari belanja bersama orang lain

Bagi sebagian orang, belanja bersama orang lain terkadang terasa lebih menyenangkan. Selain rasa nyaman karena belanja sambil ditemani, teman belanja juga dapat menjadi orang yang dapat kamu mintai saran tentang barang yang akan kamu beli. 

Tetapi di sisi lain, teman belanja juga cenderung menjadi “racun” dan malah mendukung kamu untuk berbelanja lebih banyak. Oleh karena itu, belanja sendiri dapat menjadi jawaban kamu untuk menahan diri dalam menghabiskan uang. 

Sebelum belanja, pastikan kamu sudah tau barang apa saja yang mau kamu beli. Sehingga ketika belanja, kamu tidak akan kalap dengan belanja berlebihan dan lebih bisa mengontrol diri sendiri. Pastikan juga untuk beli barang-barang yang kamu memang butuhkan. 

  1. Minimalisir melakukan belanja online

Di era yang sudah serba modern ini, kegiatan belanja pun menjadi sangat mudah. Hanya dengan satu klik saja kamu sudah bisa membeli barang yang kamu inginkan. Kamu juga tidak perlu repot keluar rumah karena barang yang kamu beli akan diantar langsung ke kamu. 

Jika tidak hati-hati dan tidak bisa mengontrol diri, kemudahan ini dapat menjadi jebakan untuk kamu. Pasalnya, melakukan belanja online ini dapat kamu lakukan tanpa harus mengeluarkan tenaga, dan juga bisa dilakukan dimanapun dan kapanpun. Semua yang serba mudah ini cenderung membuat orang yang melakukannya merasa ketagihan.

Jika sudah di titik yang berlebihan dan diluar kendali, hal yang dapat kamu lakukan adalah untuk menghapus aplikasi atau memblokir sementara situs e-commerce yang biasa kamu gunakan. 

Itulah beberapa cara menahan keinginan berbelanja yang dapat kamu lakukan dan mencegah untuk menghabiskan uang yang kamu miliki. Sebelum mengeluarkan uang, pikirkanlah secara bijak dan pastikan itu sebanding dengan penghasilan yang kamu terima. Tentukan prioritas kamu dalam mengelola keuangan. Semoga membantu!

Bagikan
suka artikel ini :