Dengan semakin banyaknya startup dan perusahaan multinasional yang berkembang di Indonesia, juga generasi pengusaha masa kini, kultur bekerja yang tak harus melulu dari kantor semakin populer. Google, Facebook, Uber, Go-Jek, P&G, Unilever, merupakan beberapa dari sekian banyak perusahaan di Indonesia yang menawarkan kemungkinan kerja dari rumah atau luar kantor dengan waktu kerja yang fleksibel. Selain itu, profesi sebagai agen asuransi, pemilik toko online, perias profesional / MUA dan fotografer juga merupakan jenis profesi yang juga memungkinkan kamu untuk bekerja secara mudah dari mana saja.

Kerja dari luar kantor memang gampang-gampang susah. Memang, bekerja tanpa pengawasan bos terasa lebih bebas, namun sayangnya, kebebasan ini juga membuat kita lebih mudah menunda-nunda bekerja. Nah, ada tips dan trik supaya kamu bisa tetap produktif - kerja yang lebih efisien dan hemat waktu, sehingga kamu bisa selesaikan pekerjaan dengan lebih cepat.

Apalagi kalau kamu seorang entrepreneur - bekerja untuk diri sendiri, artinya kamu adalah bosmu sendiri. Tujuan sebagian besar orang untuk berbisnis sendiri adalah supaya memiliki waktu kerja yang fleksibel - tapi kenyataannya, banyak orang suka menunda-nunda sehingga pekerjaan juga jadi menumpuk.

Supaya kamu tetap produktif, target klien bisa ditepati, dan waktu luang pun lebih banyak, kamu harus pintar-pintar menyiasati godaan saat bekerja dari luar kantor. Mari simak tips dan trik berikut.

Kerja yang serius

Kerja dari luar kantor sering diartikan bisa kerja sambil tiduran di kamar, tanpa ganti baju. Salah!

Kalau ingin kerja dengan produktif, kamu tetap harus bersiap-siap, rapi berpakaian, lalu duduk di meja untuk kerja - meja makan atau ruang tamu tak masalah, atau kalau mau ganti suasana, cafe dekat rumah juga boleh.  Faktanya, duduk di meja memang membuat kamu bisa lebih produktif dan lebih gampang berpindah ke mode "serius bekerja", meskipun sedang tak berada di kantor.

Buat prioritas

Prioritas itu penting. Nah, karena di pagi hari biasanya orang lebih mudah konsentrasi, pusatkan perhatian dan curahkan semua energimu untuk mengerjakan dan (ini penting) menyelesaikan pekerjaan yang paling susah dan paling membutuhkan kreativitas. Setelah makan siang, biasanya level energi sudah mulai turun, barulah kamu kerjakan pekerjaan-pekerjaan yang lebih mudah dan ringan yang tak butuh banyak konsentrasi, seperti pekerjaan administrasi kantor misalnya.

Fokus 

Mengerjakan beberapa pekerjaan sekaligus atau yang sering disebut "multitasking" itu mitos. Apa yang kamu anggap mengerjakan sekaligus itu sebetulnya hanya berpindah-pindah dari satu pekerjaan ke yang lainnya, yang malah akan membunuh produktivitasmu. Jadi, fokus dulu - selesaikan pekerjaan satu-persatu. Email dan Whatsapp merupakan dua hal yang paling bisa membuatmu tidak fokus dan kurang produktif, jadi coba batasi waktu cek email dan Whatsapp - mungkin saat makan siang (setelah pekerjaan yang paling berat sudah beres) dan sekali lagi di siang menjelang sore hari.

Supaya tugas dan tenggang waktu pekerjaan tidak ada yang ketinggalan kalau kamu hanya cek email dua kali sehari, set saja auto-response supaya orang tahu kamu belum cek email. Boleh saja tambahkan nomor ponselmu ke email penjawab otomatis, supaya pengirim email bisa kontak kamu via telepon bila ada suatu hal yang memang benar-benar darurat.

Hindari cek medsos terus-menerus. Bila perlu, instal saja aplikasi yang bisa memblokir semua jaringan medsos yang bisa kamu nyalakan saat mulai kerja, dan matikan saat semua yang ada di daftar pekerjaan sudah beres. Dua contoh dari aplikasi yang bisa kamu unduh dan instal secara gratis adalah StayFocusddan SelfControl (nama-nama aplikasi yang sesuai dengan yang harus kamu lakukan). 

Batasi waktu kerja

Supaya tetap produktif dan kualitas kerja konsisten, penting untuk beristirahat untuk mengembalikan semangat dan energimu. Jadi, batasi waktu kerja hingga jam tertentu, tepati batas tersebut dan hindari apapun yang berhubungan dengan pekerjaan setelah jam kerja selesai. Cukup istirahat adalah kunci untuk dapat bekerja dengan maksimal.

 

Jadikan tahun ini tahun yang sukses di karirmu dengan segala tips penting kami untuk berkembang di kantor dan di pekerjaan

Cara meminta kenaikan gaji di kantor

5 Tips Berkomuter Aman, Nyaman dan Tak Membosankan

5 Langkah Praktis untuk Sukses Mewawancara Calon Karyawan

Cara meningkatkan kreativitas

Cara Mengatur Keuangan untuk UKM dan UMKM

Bagikan
suka artikel ini :